Kategori
Web Standards

Pembaruan W3C MobileOK Checker

Diperbarui 12 November 2017 oleh Dani Iswara

Mulai versi 1.4.0, yang dirilis tanggal 19 Maret 2010, W3C MobileOK Checker mengubah tampilan visual antarmukanya. Serta menambahkan beberapa fitur baru dan sejumlah perbaikan.

W3C MobileOK Checker berfungsi untuk menguji kesesuaian desain Web bagi perangkat ‘mobile’. Walaupun tidak menjamin tampilan dan fungsi situs yang diuji akan benar-benar aman di perangkat sesungguhnya. Jadi, sifatnya hanya memberi rekomendasi berdasarkan best practice versi W3C Mobile. Versi bahasa Indonesianya ada di Rekomendasi Web versi Mobile.

Tampilan W3C MobileOK Checker yang baru. Klik untuk memperjelas.

Gambar 1. Fitur menu tambahan berbasis javascript

Kembali ke fitur terbaru yang ditawarkan. Kini, hasil tes menyajikan fungsi tambahan jika javascript diaktifkan. Lihat gambar 1 di atas.

Perangkat daring/dalam jaringan ini mungkin belum benar-benar ramah bagi layar kecil/’small screen’. Tapi kebergunaannya makin ditingkatkan. Alternatif lain, bisa mencoba perangkat serupa, Ready.mobi.

Satu tanggapan untuk “Pembaruan W3C MobileOK Checker”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.