Kategori
Android Mobile Blogging

Coba Editor Gutenberg di ponsel Android

Diperbarui 10 Maret 2019 oleh Dani Iswara

Log masuk ke dasbor blog. Pakai peramban Opera. Di ponsel Android layar sentuh berukuran kurang dari 5 inci. Plugin Editor Gutenberg sudah terpasang.

Menyunting terasa jauh lebih mudah. Menghapus tiap blok paragraf demo Gutenberg dan berkas grafisnya jauh lebih menyenangkan.

Saya coba menampilkan tabel distribusi 5 besar perolehan medali kontingen Indonesia per cabang olahraga (cabor) di Asian Games ke-18 tahun 2018:

Tabel 1. Distribusi 5 besar perolehan medali Indonesia per cabor di Asian Games ke-18 2018

CaborEmPkPgTt
Pencak silat140115
Sport climbing3216
Badminton2248
Paragliding2136
Sepeda gunung2013

*) Em = Emas; Pk = Perak; Pg = Perunggu; Tt = Total; sumber: Situs resmi Asian Games ke-18 tahun 2018

Pengaturan tepi kanan, tengah, dan kiri untuk tiap baris dan kolom agak membingungkan. Kalau tidak salah, jika salah satu kolom atau baris kita atur agar rata tepi kiri, maka semua baris dan kolom akan terpengaruh menjadi rata tepi kiri. Posisi tabel pun ikut berubah menjadi rata tepi kiri.

Belum tersedia kustomisasi seperti warna latar, tebal garis tepi, dan lain-lain. Yang terlihat saat ini sedikit banyak dipengaruhi kustomisasi Cascading Style Sheet (CSS) blog ini sebelumnya.

Menu pengaturan blok terutama menu pop-up kadang terasa mengganggu seperti tampak pada gambar di bawah.

Gambar 1. Menu “bold” tertutup menu pop-up. Posisi menu pengaturan blok kadang muncul di atas. Seringnya di bawah blok.

Akan saya perbarui kalau ada temuan lain…

Satu tanggapan untuk “Coba Editor Gutenberg di ponsel Android”

Saya tidak pernah menggunakan fitur tersebut Bli, masih pakai penyunting klasik. Soalnya saya masih kurang nyaman dengan sistem blok yang digunakan. Saya pernah mencoba fitur serupa pada Sway di Windows, awalnya enak, tapi kemudian cepat bosan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.